Thursday 30 April 2015

Doa sholat dhuha lengkap Arab Latin Dan Artinya

Tags

Doa sholat dhuha lengkap


Sholat dhuha adalah sholat yang identik dengan keutamaannya yaitu untuk memperlancar rizki, oleh karena itu tidak heran apabila rangkaian  bacaan doa setelah sholat dhuha memiliki arti yang cenderung melancarkan rizki, namun pada dasarnya tdak ketentuan khusus dalam bacaan doa sholat dhuha, kita boleh berdoa apa saja sesuai dengan keinginan kita. Semisal berdoa suapaya di beri kesehatan, panjang umur dan selamat dunia akhirat, namun alangkah baiknya jika kita berdoa sesuai dengan doa yang telah masyhur dan selalu di baca sesudah sholat dhuha, berikut adalah doa setelah sholat dhuha.

Baca juga; Doa sholat tahajjud lengkap

Doa setelah sholat dhuha


Doa sholat dhuha yang sudah masyhur sangat pendek dan mudah di hafal, namun terkadang masih ada di antara kita yng msih belum menghafalnya, oleh karena itu simak doa stelah sholat dhuha berikut ini:
Doa sholat dhuha lengkap Arab Latin Dan Artinya

Doa sholat dhuha latin

ALLAAHUMMA INNADH-DHUHAA ‘A DHUHAA ‘UKA - WAL BAHAA ‘A BAHAA
‘UKA – WAL JAMAALA JAMAALUKA – WAL QUWWATA QUWWATUKA – 
WALQUDRATA QUDRATUKA – WAL ‘ISHMATA ‘ISHMATUKA.

ALLAAHUMMA IN KAANA RIZQII FIS-SAMAA ‘I FA ANZILHU – WA IN
KAANA FIL ARDI FA AKHRIJHU – WA IN KAANA MU’ASIRAN FA
YASSIRHU – WA IN KAANA HARAAMAN FATHAHHIRHU – WA IN KAANA
BA’IIDAN FA QARRIBHU, 

BIHAQQI DHUHAA ‘IKA, WA BAHAA ‘IKA, WAJAMAALIKA, WA QUWWATIKA, WA  QUDRATIKA. AATINII MAA ‘ATAITA ‘IBAADAKASH-SHAALIHIIN.

arti doa sholat dhuha



“Wahai ALLAH, bahwasanya waktu Dhuha itu waktu Dhuha-MU – dan kecantikan
adalah kecantikan-MU – dan keindahan adalah keindahan-MU – dan kekuatan
adalah kekuatan-MU – dan kekuasaan adalah kekuasaan-MU - dan perlindungan
itu adalah perlindungan-MU.

Wahai ALLAH, jikalau rejekiku masih diatas langit, maka turunkanlah – Dan
jikalau ada didalam bumi maka keluarkanlah – dan jikalau sukar maka
mudahkanlah – dan jika haram maka sucikanlah - dan jikalau masih jauh maka
dekatkanlah


Itulah rangkaian bacaan doa setelah sholat dhuha lengkap yang bisa di tuangkan dalam artikel singkat ini, semoga ketika di beri kesemangatan oleh Allah SWT untuk selalu menjaga sholat sunnah dhuha dan bisa mengamalkan doa di atas dan semoga Allah melancarkan rizki kita semua, amin ya robbal alamin.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon